Tanaman
dengan nama latin Mintha Spacata ini merupakan salah satu herbal tertua
dan paling popular yang berkembang diseluruh dunia. Tanaman yang umum
digunakan sebagai bahan tambahan masakan ini terbagi menjadi beberapa
jenis yang masing-masing memiliki aroma yang berbeda. Selain sebagai
bahan tambahan rasa pada makanan dan minuman, tanaman ini juga dijadikan
sebagai campuran pada bebagai hidangan salah satunya yang banyak
dijumpai yakni pada salad buah.
Tanaman
dengan aroma yang menyegarkan ini merupakan tanaman yang sudah sejak
lama digunakan dalam berbagai budaya, diantaranya seperti di Timur
Tengah, Eropa dan India. Ciri khas dari tanaman ini adalah rasa manis
disertai sensasi dingin menyegarkan setelah menyantapnya. Disamping itu,
sebuah fakta terbaru mengatakan bahwa daun mint yang tumbuh di Asia
mempunyai rasa yang jauh lebih kuat dari daun mint yang ada di Eropa,
selain itu rasa manis dan sensasi dinginnya juga lebih khas. Selain
dijadikan sebagai bahan pelengkap rasa, daun mint juga memiliki sejumlah
manfaat besar untuk kesehatan. Manfaat ini bisa anda dapatkan dari
mengkonsumsinya secara langsung maupun berbentuk ekstrak ataupun minyak.
Manfaat baik apa sajakah yang bisa didapat dari daun mungil beraroma menyegarkan ini? Simak berikut ini.
1. Ampuh Atasi Gangguan Pencernaan
Manfaat
pertama yang bisa anda dapatkan dari daun mint adalah daun ini
berpotensi memperlancar system pencernaan dan meringankan kejang atau
kram dibagian perut. Hal tersebut karena effect anastesia dalam daun
mint ampuh meringankan rasa sakit pada perut. Selain itu, bila
dikonsumsi secara langsung, daun mint juga ampuh menghilangkan rasa mual
karena sakit perut atau perut kembung. Anda bisa mengkonsumsinya untuk
membantu mengatasi masalah pencernaan. Selain itu, kandungan senyawa
penyembuhan yang ada pada daun mint dikenal mampu mencegah pembentukan
gas dalam perut.
2. Ampuh Mengurangi Resiko Alergi
Daun
mint dikenal memiliki sifat alami yang dapat mengontrol pertumbuhan
jamur dan bakteri dalam tubuh sehingga mampu mengurangi resiko alergi.
3. Ampuh Mengobati Gangguan Pernapasan
Salah
satu kandungan mentol yang ada pada daun mint adalah bahan umum yang
digunakan dalam obat flu yang banyak dijual dipasaran. Aroma mentol
ampuh membuka saluran pernapasan yang terganggu seperti hidung
tersumbat, karena mengandung anti-inflamasi. Selain itu, daun mint juga
amat bermanfaat untuk para penderita asma karena mampu melonggarkan
kontraksi bronkus yang membantu melancarkan saluran pernapasan yang
tersumbat. Sifat antibacterial nya juga mampu mengobati infeksi karena
bakteri. Untuk meredakan semua kondisi tersebut, daun mint bisa
diaplikasikan dengan cara topical atau diminum sebagai teh.
4. Menyegarkan Kulit Kepala
Manfaat
dari daun mint untuk kepala sudah banyak dibuktikan dengan semakin
maraknya produsen shampoo yang menggunakan daun mint sebagai bahan dasar
produk yang mereka jual dipasaran. Hal ini karena daun mint juga dapat
difungsikan sebagai obat herbal untuk mengatasi serta menyegarkan kulit
kepala yang iritasi. Agar manfaatnya lebih optimal, anda bisa
menggunakan daun mint secara langsung dengan cara mengambil beberapa
lembar daun mint, remas hingga halus, kemudian aplikasikan pada kulit
kepala sambil dipijat-pijat. Kandungan mentol dalam daun mint mampu
menyegarkan kulit kepala anda. Diamkan sekitar 20 menit, biarkan
kandungan mentol meresap ke kulit kepala, kemudian bilas dengan air.
5. Ampuh Mengatasi Bau Mulut
Rasa
dan aroma daun mint yang begitu menyegarkan membuatnya cocok untuk
meringankan bau napas yang tidak sedap. Untuk mengatasi masalah ini,
daun mint bisa anda konsumsi menjadi teh, baik yang terbuat dari daun
mint segar maupun kering, keduanya efektif membunuh bakteri penyebab
bau mulut yang bersarang di dalamnya. Manfaat daun mint juga dapat
menjaga mulut tatap lembab dan merangsang produksi air liur.
6. Ampuh Memperbaiki Kulit
Ramuan
daun mint juga berkhasiat untuk mengatasi kulit kasar dan teriritasi.
Selain itu, manfaat daun mint ampuh mengatasi gatal karena gigitan
nyamuk. Kandungan vitamin A yang begitu tinggi pada daun mint juga
bermanfaat memperkuat dan meningkatkan jaringan kulit. Sementara itu,
minyak ekstrak daun mint yang kaya akan kandungan asam salisilat mampu
mencegah timbulnya sel kulit mati dan mencegah penyumbatan yang terjadi
di kulit. Yang artinya membuat kulit jauh dari resiko jerawat.
7. Mencegah Kanker
Sejumlah
ilmuwan sedang mencoba membuktikan bahwa kandungan dan senyawa baik
dalam daun mint efektif mencegah resiko terkena kanker usus besar. Hal
ini karena kandungan vitamin C yang begitu tinggi yang berperan sebagai
antioksidan penangkal radikal bebas, penyebab kanker. Selain itu
kandungan lain seperti vitamin A dan beta-karoten dalam daun mint juga
tak kalah besar manfaatnya untuk tubuh.
Berikut
adalah sejumlah manfaat yang bisa didapatkan dari daun hijau berukuran
kecil ini, selain rasa dan aroma yang begitu menyegarkan, sensasi daun
mint juga akan terasa lebih nikmat bila dicampurkan kedalam makanan atau
minuman.